Muhammad Zuhri

Teknik Informatika

Kamis, 11 Oktober 2018

TUGAS PENDAHULUAN PERTEMUAN XIV MYSQL GUI TOOLS


PERTEMUAN XIV
MYSQL GUI TOOLS

TUGAS PENDAHULUAN
1.      1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Web Server dan phpMyAdmin!
2.      2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan aplikasi client-server!
3.      3. Jelaskan perbedaan dari aplikasi berbasis GUI dan Command Line!
4.      4. Jelaskan perbedaan dari database yang bersifat Stand Alone dan Server!
Jawaban
1.      1. Web Server adalah sebuah software yang memberikan layanan berbasis dan berfungsi menerima permintaan dari HTTP atau HTTPS pada client yang dikenal dan biasanya kita kenal dengan nama web browser (mozilla firefox, chrome, uc browser, opera mini, safari) dan untuk mengirimkan kembali yang hasilnya dalam bentuk beberapa halaman.
phpMyAdmin adalah perangkat lunak bebas yang ditulis dalam bahasa pemrograman PHP yang digunakan untuk menangani administrasi MySQL melalui website jejaring jagat jembar (World Wide Web).
2.      2. Client Server adalah suatu bentuk arsitektur, dimana client adalah perangkat yang menerima yang akan menampilkan dan menjalankan aplikasi (software komputer) dan server adalah perangkat yang menyediakan dan bertindak sebagai pengelola aplikasi, data dan keamanannya.
3.      3. Aplikasi berbasis GUI adalah sebuah tipe aplikasi antarmuka yang digunakan oleh pengguna untuk berinteraksi dengan sistem operasi melalui gambar-gambar grafik, icon, menu, dan menggunakan perangkat penunjuk (pointing device) seperti mouse. Sedangkan aplikasi berbasis CLI (Command Line Interface) adalah sebuah tipe aplikasi antarmuka dimana pengguna/user berinteraksi dengan sistem operasi melalui text-terminal.
4.      4. Database bersifat stand alone yaitu aplikasi database yang hanya berjalan disatu komputer dan hanya mampu diakses oleh satu orang dalam satu waktu. Sedangkan, database server yaitu aplikasi database ini berbasis client-server, jadi bisa digunakan oleh banyak user dalam waktu dan dalam tempat yang berbeda. Aplikasi database server yang sering digunakan adalah MySQL, MSQL, SQL Server, PostgreSQL, Oracle, Interbase, etc.
Share:

TUGAS PENDAHULUAN PERTEMUAN XIII BACKUP & RESTORE


PERTEMUAN XIII
BACKUP & RESTORE

TUGAS PENDAHULUAN
1.      1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan backup?
2.      2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan restore?
3.      3. Jelaskan secara singkat tahapan-tahapan mem-backup sebuah data pada MySQL!
4.      4. Jelaskan secara singkat tahapan-tahapan me-restore sebuah data pada MySQL!
Jawaban
1.      1. Backup/Backup data merupakan suatu cara/ proses memindahkan atau menyalin kumpulan informasi (data) yang tersimpan didalam harddisk komputer yang biasanya dilakukan dari satu lokasi/perangkat ke lokasi/perangkat lain. Data atau kumpulan informasi tersebut bisa berupa file dokumen, gambar, video, audio, system windows, driver, atau software/program tertentu.
2.      2. Restore/system restore adalah sebuah system/fitur yang terdapat pada operating system windows. Dengan system restore memungkinkan seorang administrator windows atau pengguna operating system windows untuk mengembalikan system windows pada kondisi sebelumnya atau pada kondisi semula.
3.      3. Cara mem-backup sebuah data pada MySQL:
·         Login  terlebih dahulu di halaman phpmyadmin.
·         Klik database yang ingin di backup.
·         Silahkan klik tab export dan kemudian klik go.
Untuk export method dan formatnya biarkan saja default.
·         Selanjutnya file sql database tersebut akan terdownload secara otomatis. Biarkan saja hingga proses download selesai dan database sudah berhasil terbackup dikomputer.
4.      4. Cara me-restore sebuah data pada MySQL:
·         Buat terlebih dahulu database baru. Kita dapat membuatnya dengan klik server : localhost, kemudian pilih database dan create database.
·         Klik database baru yang akan kita gunakan untuk restore file dari database lama.
·         Jika sudah install wordpress di database tersebut biasanya ada tabel bawaan wordpress.
·         Langkah berikutnya klik tab import dan silahkan choose file sql yang tadi di download ke komputer.
·         Terakhir silahkan klik go untuk memproses upload file sql. Tunggu hingga proses upload selesai dan proses restore selesai dilakukan.
·         Jika proses upload telah selesai, silahkan di cek hasilnya di tab structure.
Share:

TUGAS PENDAHULUAN PERTEMUAN XII TRIGGER & VIEW


PERTEMUAN XII
TRIGGER & VIEW

TUGAS PENDAHULUAN
1.      1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan trigger!
2.      2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan view!
3.      3. Jelaskan kelebihan dari penggunaan trigger dan view!
4.      4. Jelaskan operasi-operasi apa saja yang menyebabkan sebuah trigger diaktifkan!
Jawaban
1.      1. Trigger adalah sebuah objek yang bekerja bersama sebuah table dan digunakan untuk memeriksa sebuah operasi atau kejadian tertentu pada sebuah table.
2.      2. View atau view table adalah table yang bisa menampilkan informasi dari satu table atau lebih.
3.      3. Kelebihan dari penggunaan trigger untuk memeriksa sebuah operasi tertentu pada sebuah table. Sedangkan dengan membuat view, suatu tampilan data tertentu yang sering dibutuhkan menjadi mudah dilaksanakan, karena tinggal menampilkan view.
4.      4. Insert adalah operasi ketika terjadi penambahan data pada sebuah table.
Delete adalah operasi ketika terjadi penghapusan data pada sebuah table.
Update adalah operasi ketika terjadi pengubahan isi data yang telah ada pada sebuah table.
Share:

TUGAS PENDAHULUAN PERTEMUAN XI ROUTINE


PERTEMUAN XI
ROUTINE

TUGAS PENDAHULUAN
1.      1. Apa yang dimaksud dengan Routine?
2.      2. Jelaskan perbedaan antara fungsi tersimpan dan prosedur tersimpan!
3.      3. Mengapa dengan menggunakan Routine dapat mempermudah penggunaannya bagi user?
4.      4. Mengapa dengan menggunakan Routine dapat lebih menjaga keamanan suatu database?
Jawaban
1.      1. Routine adalah dua buah objek yang sangat berguna, yaitu fungsi tersimpan dan prosedur tersimpan.
2.      2. Fungsi tersimpan menghasilkan nilai ketika dipanggil dan tentu saja seperti fungsi biasa bisa dipanggil didalam suatu pernyataan, sedangkan prosedur tersimpan tidak menghasilkan nilai ketika tersimpan.
3.      3. Karena hal ini mempermudah user untuk memberikan keamanan dan memperkecil pemberian hak akses kepada masing-masing user.
4.      4. Karena pengaksesan data tertentu ditangani dalam server, tidak melalui pengaksesan secara langsung oleh client.
Share:

Follow Us

Recent Posts

LightBlog

BTemplates.com

Labels